Prof. Dr. Gunarti Dwi Lestari, M.Pd., Jadi Narasumber pada Jambore GTK Hebat Nasional 2024

Jakarta, 27 November 2024 – Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional Tahun 2024, Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi menyelenggarakan Jambore GTK Hebat Nasional di REDTOP Hotel & Convention Center, Jakarta. Acara ini berlangsung mulai tanggal 27 November hingga 2 Desember 2024, dengan tujuan memberikan penghargaan kepada pendidik dan tenaga kependidikan yang telah berinovasi serta komunitas belajar inspiratif di seluruh Indonesia.
Dalam kesempatan istimewa ini, Prof. Dr. Gunarti Dwi Lestari, M.Pd., selaku Koordinator Program Studi S3 Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Surabaya, diundang sebagai salah satu narasumber utama. Kehadiran beliau sebagai pakar di bidang pendidikan diharapkan memberikan wawasan strategis terkait inovasi dan dedikasi guru dalam meningkatkan kualitas pendidikan nasional.
Acara ini merupakan kelanjutan dari proses seleksi di tingkat provinsi, yang sebelumnya dilakukan oleh Balai Besar Guru Penggerak dan Besar Guru Penggerak. Peserta yang meraih peringkat pertama dalam berbagai kategori dari masing-masing provinsi berkesempatan untuk mengikuti rangkaian kegiatan nasional ini.
Rangkaian acara Jambore GTK Hebat dimulai dengan check-in peserta pada Rabu, 27 November 2024 pukul 14.00 WIB, dilanjutkan dengan pembukaan resmi pukul 16.00 WIB. Seminar, diskusi, dan penghargaan akan menjadi inti dari kegiatan hingga acara ditutup pada Senin, 2 Desember 2024 pukul 12.00 WIB.
Dalam keterangannya, Prof. Dr. Gunarti menyampaikan, "Momen ini adalah kesempatan berharga untuk membangun sinergi antara pendidik dan komunitas belajar, sehingga inovasi yang dihasilkan tidak hanya meningkatkan kualitas pendidikan tetapi juga menginspirasi pembelajaran yang lebih inklusif dan berkelanjutan di seluruh Indonesia."
Acara ini diharapkan menjadi tonggak penting dalam apresiasi dan peningkatan kualitas pendidik dan tenaga kependidikan, sekaligus menjadi inspirasi untuk menciptakan lingkungan belajar yang lebih baik bagi generasi mendatang.